Caritrend – Setelah beberapa tahun menjalin cinta, Monica Putri Rasyid, anak dari konglomerat asal Kota Pangkalan Bun, Kabupaten Kotawaringin Barat, Kalteng, akhirnya menikahi kekasihnya, Muhammad Khairnadhif Kasyfillah pada Jumat, 10 Mei 2024.
Pernikahan ini berlangsung di rumah H Abdul Rasyid di Jalan Hasanudin, Kota Pangkalan Bun, dan menarik perhatian banyak orang, termasuk pejabat daerah, menteri, dan pengusaha nasional.
Pada prosesi ijab kabul, sang pengantin pria memberikan mahar berupa uang tunai sebesar USD 5050, logam mulia seberat 1,50 kilogram, dan perhiasan berlian seberat 50,50 karat kepada Monica.
Berbagai upacara adat dan keagamaan dilangsungkan selama pernikahan ini berlangsung. Orangtua kedua mempelai, H. Abdul Rasyid AS dan Hj. Nuriyah, serta Owner Maktour Group, Fuad Hasan Masyhur dan Hj. Anisa Gaby F Manggabarani, turut hadir dalam acara tersebut.
Rangkaian acara dimulai pada Kamis, 9 Mei 2024, dengan upacara adat Badudus Mandi Mandi yang bertujuan untuk memberikan keselamatan dan kebahagiaan kepada kedua mempelai.
Pada Jumat, 10 Mei 2024, dilangsungkan akad nikah dipandu oleh Prof. Dr. KH Nasaruddin Umar, MA, dengan saksi Dr. Sofyan A. Djalil dan Ir. H. Aburizal Bakrie.
Resepsi pernikahan dilaksanakan pada hari yang sama, di mana pasangan pengantin dibanjiri ucapan selamat dari berbagai tamu undangan, termasuk pejabat daerah dan tokoh nasional.
Acara resepsi dihiasi dengan tema taman dan dihibur oleh penyanyi terkenal seperti Yura Yunita dan Ello.
Kemeriahan pernikahan ini tidak hanya terjadi di lokasi resepsi, tapi juga di Lapangan Sepak Bola Lanud Iskandar Pangkalan Bun, pada hari ketiga pernikahan, Sabtu, 11 Mei 2024.
Konser musik bertajuk Festival Kebersamaan dihadiri oleh band Nidji, Padi, Fira Cantika, dan Wika Salim untuk menghibur warga yang hadir.